Bocoran Spesifikasi BlackBerry Rio

BlackBerry akan segera mengungkap  smartphone layar sentuh baru. Kabarnya, perangkat tersebut memiliki code name “Rio”, ada yang menyebutkan itu adalah BlackBerry Z50 namun padahal bukan.

Awalnya kami berpikir BlackBerry Rio adalah perangkat all-touch high-end. Namun, dengan bocoran spesifikasi yang baru didapatkan, kami nilai Rio tidak termasuk kategori high-end.

image

Mengutip laman N4BB, Senin (22/12/14) Rio merupakan evolusi dari proyek Manitoba yang dibatalkan, yang merupakan Z3 versi LTE. Dengan sesifikasi yang ditingkatkan, memposisikan Rio sebagai perangkat mid-range peranfkat all-touch.

Hari ini, kami secara eksklusif mengungkapkan spesifikasi Rio:

    • Layar 5 “1280 x 720
    • Kamera 2MP menghadap ke depan, 8MP kamera menghadap belakang
    • Baterai non-removable 2800 mAh
    • MSM 8960 prosesor Dual Core 1,5 GHz
    • 2GB RAM, 16GB flash + Micro SD
    • Penta Band LTE + Hotspot 4G
    • Wi-Fi 2.4GHz 802.11 b / g / n
    • Bluetooth 4.0 / DLNA / Miracast
    • Mikrofon ganda

    Spesifikasi untuk Rio adalah kombinasi dari Z30 dan CPU Classic. Namun, Rio memiliki kemiripan yang mencolok dengan Z3, mengingat ini adalah penggantinya. Harga yang dipatok nanti dikabarkan senilai $300 atau setara dengan Rp 3.7 jutaan. Kita tunggu saja sampai peluncuran BlackBerry Z20 ” Rio” ini pada Februari 2015 nanti untuk kepastiannya. [AL]

    Informasi ini juga dapat dibaca di channel C001245FD melalui BBM channelnya. Semoga bermanfaat.

    1 Comments

    1. Ping balik: Aksesoris BlackBerry dalam Proses Pembuatan | Berrymagazine

    Terimakasih sudah berkunjung, silahkan tinggalkan komentar